UIJ-Arum Sabil Farm Indonesia Kerja Sama di Bidang Penelitian

 

JATIMBERITA.COM | Jember –  Universitas Islam Jember (UIJ) terus mencari terobosan untuk meningkatkan kualitas lulusannya. Kali ini perguruan tinggi milik NU Cabang Jember tersebut  menggandeng Arum Sabil Farm Indonesia untuk bekerja sama dalam penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di bidang pertanian. Kerja sama tersebut terungkap dalam pertemuan Rektor UIJ H Abdul Hadi dan sejumlah dosen Fakultas Pertanian dengan founder Arum Sabil Farm Indonesia, H Arum Sabil di Padepokan H Arum Sabil, Dusun Krajan, Desa Tanggul Kulon, Kecamatan  Tanggul, Kabupaten Jember, Selasa (15/11/2022).

 

Menurut H Abdul Hadi, kerja sama tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan kualias penelitian dan dan pengabdian kepada masyarakat, khususnya bagi mahasiswa Fakultas Pertanian yang akan menggarap skripsi. Diharapkan, penelitian tersebut tidak hanya berupa teori di atas kertas tapi dapat dijelmakan dalam kehidupan sehingga bisa memberikan kontribusi untuk kemajuan pertanian.

 

BACA JUGA :

Bupati Hendy: Masyarakat Jember Tak Perlu Ragu Kuliah di UIJ

Rahul, Mahasiswa UIJ Menuai Cuan dari Usaha Kue Kacang

 

“Insyaallah kita bersama-sama memajukan pertanian melalui adik-adik mahasiswa,  dibantu abah Haji Arum Sabil,” ucapnya kepada awak media ini di sela-sela pertemuan tersebut.

 

H Hadi menambahkan, pihaknya tidak meragukan kapasitas H Arum Sabil sebagai petani. Sebab meskipun dia seorang pengusaha sukses tapi basisnya adalah petani dan pertanian. Di padepokan seluas 200 hektare itu terbentang luas lahan pertanian yang ditamani berbagai tanaman holtikultura. Selain  itu, juga berdiri peternakan (ayam) modern.

 

“Jadi kami ingin menimba ilmu abah Haji Arum, karena sebagai tokoh sukses dia tak lepas dari pertanian. Insyaallah mahasiwa kami setiap bulan praktek pertanian di sini langsung dibawah bimbingan beliau,” ungkapnya.

 

Usai pertemuan, rombongan petinggi UIJ berkeliling ke lahan ketela dengan menggunakan kendaraan terbuka (Aryudi A Razaq).

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan