Gerak Jalan Watu Ulo – Ambulu Semakin Menggeliat

 

JATIMBERITA.COM | Jember – Gerak Jalan Watu Ulo – Ambulu semakin menggeliat. Geliat tersebut bisa dilihat dari pesertanya yang mencapai 3.185 orang. Padahal gerak jalan itu hanya berskala kecamatan. Lebih dari itu kegiatan yang mengiringi juga  banyak, di antaranya adalah lapak-lapak Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang cukup banyak.

 

Bupati Jember Hendy Siswanto kepincut dengan gerak jalan yang biasa disingkat Watam itu. Menurutnya, Gerak  Jalan Watam luar biasa, karena startnya dari destinasi wisata yang cukup terkenal, yaitu Watu Ulo.

 

‘Tentunya ini akan menarik semua warga, bukan hanya warga Ambulu tapi juga seluruh warga Jember,” ujarnya kepada para awak media usai melepas Gerak Jalan Watam di lokasi wisata Watu Ulo, Sabtu (3/12/2022).

 

Bupati Hendy mengucapkan terima kasih atas digelarnya Gerak Jalan Watam yang diselenggarakan secara swadaya. Ke depan, ia menginginkan agar gerak jalan yang satu ini menjadi  egenda rutin Pemerintah  Kabupaten Jember.

 

Insyaallah sama dengan kegiatan Tangul-Jember (Tajemtra), dan menjadi tanggungjawab Pemkab untuk melaksanakan  Watam setiap tahunnya,” jelasnya.

 

Dalam kesempatan tu, Bupati Hendy menyatakan senang dan bahagia  karena  UMKM juga dilibatkan dalam kegiatan tersebut . Ini bagian dari upaya untuk mendongkrak pergerakan ekonomi masyarakat.

 

“Di sini (Gerak Jalan Watam), ada sehat (olahraga), silaturrahmi, dan pergerakan ekoomi,” pungkasnya (Aryudi A Razaq).

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan